Rabu, 6 Januari 2021. Komisi V DPRD Sumatera Selatan mengadakan kunjungan kerja ke SMA Negeri 3 Unggulan Kayuagung. Kunjungan ini dihadiri oleh Wakil Ketua DPRD SumSel, H.Muhendi Ishak Mekki serta 9 orang Komisi V DPRD SumSel. Dari pihak sekolah dihadiri oleh Kepala SMAN 3 Unggulan Kayuagung, Komite Sekolah, Guru, dan Tenaga Administrasi Sekolah (TAS).

Pembukaan acara dilakukan oleh Kepala SMAN 3 Unggulan Kayuagung, Bapak H.Anis Joko Santoso, S.Pd,. M.Si, sekaligus memberikan kata sambutan. Beliau mengharapkan dengan adanya kunjungan dari Komisi V dan Bapak Muchendi dapat memberikan arahan dan wejangan sehingga guru dapat tetap semangat dalam masa pandemi ini.

Selanjutnya Ketua Komisi V DPRD Sumsel, Sutanto Ajis, S.H menyampaikan kata sambutan, “Guru harus tetap semangat dalam mendidik anak-anak di masa pandemi ini meski waktu pembelajaran memang berkurang. Kita siapkan belajar digital ini dengan baik meski cukup kesulitan”. Bapak Muchendi mengatakan dalam sambutannya, “saya butuh teman-teman komisi, ketua komisi untuk bekerja sama menjalankan fungsi di DPRD. Karena itu saya berharap kunjungan ini dapat membantu untuk menjalankan dan menggerakkan pendidikan saat ini.”

Pada kunjungan ini, Bapak Mgs. H. Syaiful Padli (Wakil Komisi V), menyampaikan kabar gembira untuk guru honorer. Beliau menyatakan bahwa Komisi V berhasil memperjuangkan insentif guru honorer yang di anggarkan pada APBD ini sudah disetujui di Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan. Oleh karena itu, mohon bapak ibu guru mencari dan melakukan inovasi pembelajaran terbaru, karena kita tidak tahu akan sampai kapan kondisi seperti ini. Acara dilanjutkan dengan pembahasan dan penyampaian uneg-uneg terkait pendataan guru honor untuk di cek kembali guna memenuhi kelengkapan data proker komisi V (terkait isentif), pembahasan dana bos, serta PPJ selama masa pandemi ini.

>> Galeri Foto

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *


*