Sarana Penunjang

logosman3kag

.::Sarana Penunjang adalah sarana yang mendukung sarana utama pendidikan yang ada di SMA Negeri 3 Kayuagung. Sebagai pendukung sarana utama, sarana penunjang di perlukan untuk terlaksanakan kegiatan pendukung proses kegiatan yang ada di Kampus SMA Negeri 3 Kayuagung. Contohnya Gedung Serba Guna (GSG) SMA Negeri 3 Kayuagung yang digunakan untuk pertemuan, tempat kegiatan atau event, dan lainnya.

Berikut beberapa sarana penunjang yang berada di lingkup SMA Negeri 3 Kayuagung :

  1. Gedung Serba Guna (GSG)
  2. .::Sesuai dengan namanya, Gedung Serba Guna, yang selanjutnya disebut GSG, merupakan salah satu fasilitas pendukung yang dimiliki oleh SMA Negeri 3 Unggulan Kayuagung. Bangunan GSG ini sering digunakan ketika SMA Negeri 3 Unggulan Kayuagung memiliki acara, seperti saat Pemilihan Bujang/Gadis Smangaul, Pelepasan Siswa Kelas XII SMA Negeri 3 Unggulan Kayuagung, ataupun acara lain yang membutuhkan ruangan besar. GSG SMA Negeri 3 Unggulan Kayuagung ini terletak di antara gedung asrama putra dan gedung koperasi siswa. Terdapat 3 pintu masuk pada GSG, yaitu 1 pintu bagian depan dan 2 pintu bagian samping (kanan dan kiri). Bagian dalam ruangan memiliki desain yang cukup apik, dengan panggung (lantai yang lebih tinggi) pada bagian depan ruangan memiliki background batik dan lampu yang mengelilingi pada bagian atas ruang. Kemudian terdapat kursi dan lemari yang berisi sound system dan microphone sebagai salah satu perlengkapan acara yang sangat dibutuhkan.

GSG GSG
GSG GSG
GSG GSG GSG
GSG GSG GSG

  1. Masjid Syubban Ar-Rozi
  2. .::Selain memiliki bangunan Ruang Kegiatan Belajar, Gedung Serba Guna, Perpustakaan, dan asrama, SMA Negeri 3 Unggulan Kayuagung juga memiliki fasilitas lainnya yang tak kalah penting, salah satunya adalah masjid. Masjid merupakan tempat yang penting bagi kaum muslim, yaitu tempat untuk melaksanakan ibadah dan pertemuan atau majelis. Masjid yang ada di SMA Negeri 3 Unggulan Kayuagung bernama Masjid Syubban Ar-rozi, terletak di antara gedung asrama putra dan perumahan guru SMA Negeri 3 Unggulan Kayuagung.

    .:: Bangunan masjid ini memiliki warna hijau muda, dengan suasana yang asri karena disekitar masjid memiliki cukup banyak tanaman. Bagian luar masjid memiliki tempat wudhu putra dan putri, juga toilet putra dan putri. Kemudian di teras masjid bagian putri, terdapat loker mukenah yang dibagi per-kamar. Bagian dalam masjid terbagi dua, yaitu wilayah putra dan wilayah putri. Terdapat rak berisi buku islami, Al-Qur’an, mukenah, dan sajadah di dalam masjid yang dapat digunakan untuk umum. Masjid Syubban Ar-Rozi dikelola oleh pengurus rohis, baik dalam segi kebersihan maupun acara/kegiatan yang dilakukan dimasjid. Biasanya dalam memperingati Hari Besar Islam, pengurus rohis menyelenggarakan kegiatan di masjid yang diikuti oleh seluruh siswa-siswi SMA Negeri 3 Unggulan Kayuagung, Guru, dan Staff. Selain itu masjid juga bisa digunakan untuk rapat pengurus rohis.

Masjid
Masjid Masjid Masjid

  1. Asrama
  2. .::SMAN 3 Unggulan Kayuagung terkenal dengan sekolah berasrama yang memiliki failitas untuk peserta didik diwajibkan bertempat tinggal dan belajar di satu lingkungan sekolah. SMAN 3 Unggulan Kayugung memiliki 2 (dua) asrama besar yaitu Asrama Putra dan Asrama Putri. Asrama mempunyai peraturan tidak diperbolehkan masuk bagi laki-laki untuk ke asrama putri dan begitupun perempuan tidak bisa masuk ke asrama putra tanpa tekecuali juga untuk wali murid siswa itu sendiri tidak dapat masuk kawasan, kecuali orang yang berkepentingan misalnya untuk petugas yang memperbaiki sarana prasarana yang bermasalah.

    Asrama putri dengan namanya saja kita tahu bahwa asrama ini diperuntukan bagi peserta didik putri, dengan aturan Asrama putri memiliki 4 orang wali asrama yang bertanggung jawab atas peserta didik (putri) yang berada diasrama.

    AsramaAsrama

    Asrama putra sesuai dengan namanya di huni bagi peserta didik putra, sama halnya dengan asrama putri peraturan yang berlaku sebaliknya juga bagi asrama ini. Asrama putra juga memiliki 4 orang wali asrama yang bertanggung jawab serta mengawasi asrama ini.

    AsramaAsrama

  1. Dapur Umum dan Ruang Makan
  2. .::Sebagai sekolah berasrama, SMA Negeri 3 Unggulan Kayuagung menyediakan fasilitas untuk siswa berupa makan pagi, siang, dan malam. Makanan untuk siswa disediakan oleh sekolah, yang disiapkan oleh anggota/staff dapur umum. Saat waktunya makan, siswa dapat menuju dapur, kemudian ke ruang makan untuk memakan makanan yang telah disediakan. Ruang makan siswa SMA Negeri 3 Unggulan Kayuagung ada 3, yaitu ruang makan guru yang tergabung dengan bangunan dapur, ruang makan putra dan ruang makan putri. Ruang makan putra terletak di depan asrama putra dan ruang makan putri terletak di depan asrama putri.

    .::Ruangan dengan banyak jendela tersebut memiliki meja panjang dan kursi, serta kamar mandi dibagian dalam. Kemudian terdapat pula tempat makan di depan ruang makan tersebut, yang mana disediakan meja panjang dan kursi pula. Untuk masuk ke ruang makan, siswa tidak menggunakan alas kaki. Alas kaki mereka diletakkan dan disusun di depan ruang makan tersebut.

Ruang Makan Ruang Makan
Ruang Makan Ruang Makan

  1. Koperasi Sederhana
  2. .::Koperasi adalah sebuah organisasi ekonomi yang dimiliki dan dioperasikan oleh orang-seorang demi kepentingan bersama.Koperasi melandaskan kegiatan berdasarkan prinsip gerakan ekonomi rakyat yang berdasarkan asas kekeluargaan (https://id.wikipedia.org/wiki/Koperasi). Di sekolah juga terdapat koperasi untuk siswanya, biasa disebut dengan koperasi siswa (kopsis) yang beranggotakan siswa sekolah tersebut.

    .::Di SMA Negeri 3 Unggulan Kayuagung pun memiliki koperasi siswa. Gedung koperasi siswa ini dibangun tersendiri, terletak di depan laboratorium komputer dan di samping Gedung Serba Guna (GSG) SMA Negeri 3 Unggulan Kayuagung. Gedung koperasi siswa memiliki 2 bagian, yaitu bagian untuk umum yang menyediakan semua layanan di koperasi, dan ruangan khusus yang hanya digunakan oleh pengurus. Koperasi siswa menyediakan semua keperluan siswa, mulai dari alat tulis, tempat print dan fotocopy, jilbab sekolah, kaos kaki, map, makanan ringan, dan lainnya. Koperasi siswa ini memiliki kepengurusan (siswa) yang dibina oleh Ibu Herlina, S.Pd.,M.Si. Selama siswa berstatus aktif di SMA Negeri 3 Unggulan Kayuagung, maka siswa tersebut telah terdaftar sebagai anggota koperasi siswa SMA Negeri 3 Unggulan Kayuagung.

Koperasi Sederhana Koperasi Sederhana
Koperasi Sederhana Koperasi Sederhana

  1. Unit Kesehatan Sekolah (UKS)
  2. .::Usaha kesehatan sekolah (uks) adalah program pemerintah untuk meningkatkan pelayanan kesehatan, pendidikan kesehatan dan pembinaan lingkungan sekolah sehat atau kemampuan hidup sehat bagi warga sekolah. (Wikipedia). SMAN 3 Kayuagung memiliki usaha kesehatan sekolah (UKS) yang berfungsi untuk meningkatkan pelayanan kesehatan bagi peserta didik serta guru dan staf yang berada dilingkungan kampus. UKS sendiri memiliki 3 tenaga medis yang bekerja untuk melayani kesehatan di lingkungan kampus SMA Negeri 3 Unggulan Kayuagung. UKS juga dilengkapi berbagai peralatan medis yang digunakan untuk merawat peserta didik serta tenaga kerja yang bekerja di lingkungan kampus.

UKS
UKS UKS
UKS UKS